Sabtu, 03 Juli 2021

Resep Rawon Daging Sapi , Surabaya

 



Bahan-bahan

 _______________________________
Resep bumbu dasar hitam
  • 100 gram cincangan kasar bawang merah.
  • 100 gram cincangan kasar bawang putih.
  • 100 gram isi keluak.
  • 1 sendok makan ketumbar.
  • 1 sendok makan merica.
  • 2 sendok makan garam.
  • 50 gram kemiri.
  • 5 sendok makan minyak goreng.
    ____________________________________

    500 gr daging sapi khas dalam yang sudah dimarinasi gula merah (lihat tips)
    5 sdm / 1 bungkus bumbu dasar hitam (lihat resep)
    1 liter air untuk merebus
    Bumbu cemplung :
    1 batang serai memarkan, ikat simpul
    1 sdt ketumbar bubuk
    1 sdt merica bubuk
    10 lembar kecil daun jeruk purut
    2 batang daun bawang pray potong sesuai selera
    Bumbu penyedap :
    2 sdt gula pasir
    1 sdt garam
    1 sdt kaldu bubuk royco ayam
    Pelengkap :
    2 tangkai daun sop potong kecil
    Secukupnya kecambah
    Secukupnya bawang goreng (lihat resep)
    Secukupnya telur asin (lihat resep)

Langkah

    Siapkan semua bahan
 

    Panaskan wajan. Masukkan bumbu dasar hitam.
    Kalau sudah meleleh, masukkan semua bumbu cemplung kecuali daun bawang pray. Aduk hingga daun jeruknya layu
    
    Masukkan potongan daging. Aduk sampai berubah warna

    Sementara menunggu daging berubah warna, rebus air hingga mendidih dengan api sedang


    Kemudian masukkan daging yang sudah berubah warna. Kecilkan api, lalu tutup pancinya
 

    Bila dagingnya sudah empuk masukkan irisan daun bawang pray dan bawang goreng 1 sdm. Aduk sebentar. Cicipi rasanya. Matikan kompornya
    152. Rawon Daging Sapi langkah memasak 6 foto

    Sajikan dengan taburan bawang merah goreng, daun sop, telur asin, kecambah, dan sambal
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar